Makan Chazuke di Kyoto, berapa mangkok yang bisa kamu habiskan?

Ke Daerah Tempat Budaya Jepang Berkumpul, “Kyoto”

Kyoto pada zaman dahulu ada sebuah ibukota, di sana terdapat banyak warisan budaya dunia yang dibangun pada masa tersebut. Bukan hanya warisan budaya saja, melainkan tata kotanya pun tertata dengan ciri khas Jepang yang kental. Kota dengan banyaknya orang yang memakai baju kimono dan banyaknya kedai dengan makanannya yang enak adalah Kyoto.
Letak Kyoto yang berada di pusat Jepang menjadikannya sebagai tempat yang mudah diakses dengan Shinkansen maupun pesawat.
Kali ini kami akan memperkenalkan Kyoto di sekitar Kiyomizu dengan santai dimana di sana kalian bisa merasakan budaya Jepang. Dan tidak salah lagi bisa makan sampai puas.

Stasiun terdekat Kiyomizu: Hankyu (Private railway daerah Kansai) Stasiun Kawaramachi
Akses: dari Bandara Internasional Kansai kira-kira 2 jam (terdapat rute kereta api dan bus, ongkos pulang pergi 2000 Yen.
Akses: Shinkansen, dari stasiun Kyoto menggunakan bus kota sekitar 20 menit (169 Yen)

Tanjakan Menuju Kiyomizu “Ninenzaka”

Di tengah perjalanan dari Kawaramachi sampai kuil Kiyomizu, yaitu suatu tanjakan bernama “Ninenzaka” kalian akan menjumpai “Akoya Chaya” suatu kedai teh “Akoya”. Di pintu masuknya tergantung sebuah “Noren”, gorden kain khas Jepang. Tapi sebelum kalian memasuki kedainya, cobalah tengok ke belakang kalian. Kalian bisa melihat pemandangan tanjakan “Ninenzaka” yang telah kalian lalui.

Ninenzaka
Hankyu, dari Stasiun Kawaramachi jalan kaki sekitar 20 menit
Prefektur Kyoto, Kyoto, Higashiyama Ward, Masuyacho, Kiyomizu 2 Chome, kode pos 605-0826
URL : http://www.2nenzaka.ne.jp/EN/

Makan “Ochazuke” dan “Oshinko”di Kedai “Akoya” Sepuasnya

Di dalam kedai, banyak berjajar “Oshinko” dalam berbagai macam warna. Di tempat makan ini, kalian bisa menikmati “Ochazuke” (makanan Jepang atau cara makan yang dituangi teh) dan “Oshinko”(sayuran acar) sepuasnya. Ada 20 jenis lebih Oshinko yang bisa kalian nikmati sesuka kalian, dan kalian juga bisa memilih dengan bebas jenis nasi dan jenis tehnya. Nasinya ada 3 macam yang bisa kalian pilih, yaitu nasi putih, beras “Juurokkokumai” (jenis beras putih dengan kadar gula yang sedikit dan tinggi serat, bertekstur kenyal seperti ketan juga memiliki wangi gandum yang khas) dan bubur. Sedangkan untuk tehnya ada dua jenis yaitu teh Houji, dan teh Sencha.

Setiap musimnya jenis Oshinko bisa berbeda-beda sehingga mungkin kalian akan menemukan jenis Oshinko yang langka, dan bisa membuat Ochazuke sesuai selera merupakan daya tarik tempat ini. Karena tidak ada batasan waktu, jadi tidak sadar makan lagi dan lagi. Kalau menjelang makan siang pada hari sabtu dan minggu, di depan kedai penuh dengan orang yang mengantri. Sayangnya kedai ini tidak melayani reservasi, jadi kami menyarankan kalian untuk datang lewat jam makan siang.

Akoyachaya
Alamat: Preferktur Kyoto, Kyoto, Higashiyama Ward, Kiyomizu 3 Chome, 343
Hari libur: Tanpa hari libur sepanjang tahun
Jam operasional: 11:00~17:00 (Resepsionis dibuka pukul 10:00, ditutup pukul 16:00)
Perkiraan harga: 1450 Yen/orang dewasa, anak-anak sampai kelas 3 SD 700 Yen/orang
URL : http://www.kashogama.com/akoya/

Begitu Melewati Tanjakan, di sanalah “Panggung Kiyomizu” Berada

Begitu kalian mendaki tanjakan yang terhubung dengan kedai-kedai, kalian akan sampai di sebuah panggung Kiyomizu. Makanan yang dimakan tadi bisa-bisa terbakar lagi ya kalau harus melewati tanjakan. Kiyomizu berada di atas bukit, sehingga sangat kaya akan keindahan alamnya dan warna dedaunan yang akan berubah seiring pergantian empat musim, sehingga menimbulkan suasana yang berbeda. Di gambar yang kalian lihat adalah saat dedaunan berganti warna di menara Koyasu.

Dari kuil Kiyomizu, kalian bisa melihat pemandangan kota Kyoto. Walaupun waktunya terbatas, di malam hari terdapat lampu penerangan, sehingga kalian bisa melihat Kuil Kiyomizu yang menakjubkan yang sama sekali berbeda dengan di siang hari. Karena udara di malam hari sangat dingin, jangan lupa persiapkan perlengkapan yang memadai ya.

Kuil Kiyomizu
Alamat: Prefektur Kyoto, Kyoto, Higashiyama, Kiyomizu 1 chome 294, kode pos 605-0862
Biaya masuk: 300 Yen
Akses: Dari Ninenzaka jalan kaki 10 menit.
URL : https://www.kiyomizudera.or.jp/en/

Istirahat Sejenak Sambil Menikmati Kudapan Manis di“Umezono”Saat Kembali Menuruni Lereng

Umezono, tempat paling nyaman untuk istirahat sejenak memenuhi perut yang lapar saat kembali dari Kuil Kiyomizu ke Ninenzaka. Umezono iniberada di jalan yang sama dengan kedai teh “Akoya”. Kedai ini terkenal dengan “Mitarashi Dango”nya. Cobalah makanan ini bersama dengan macha. Kalian juga bisa minta untuk dibungkus sehingga bisa kalian nikmati juga di penginapan.

Umezono Kedai Kiyomizu
Umezono Kedai Kiyomizu
Alamat: Prefektur Kyoto, Kyoto, Higashiyama, Kiyomizu 3 Chome, 339-1, kode pos 605-0862
Jam operasional: Mulai tahun depan ada perubahan jam operasional
(31 Maret 2019) 11:30~19:00 (LO18:30)
(1 April 2019) 11:00~18:30 (LO18:00)
Hari libur: Tidak ada
Perkiraan biaya: 1000 Yen
URL : http://umezono-kyoto.com/

Menikmati Budaya Jepang di Kiyomizu

Di sekitar Kuil Kiyomizu, banyak kedai yang tidak bisa diperkenalkan semua. Sebelum menaiki lereng/ jalan menanjak, kalian bisa menyewa kimono, jadi mungkin ini ide bagus untuk jalan-jalan santai mengelilingi Kiyomizu dengan memakai kimono. Tapi hati-hati supaya tidak jatuh di Ninenzaka ya…

Penerjemah : Aririn

Dua hari satu malam, mencicipi makanan sepuasnya di Sapporo! (hari kedua)

Sapporo, pagi hari di hari kedua, hotel berseni dan Buffet café yang modis

Objek jerapah yang menarik mata ini adalah lobi hotel. Modis sekali ya. Pintu bagian belakang menjadi pintu masuk ke restoran, dan pagi ini kami makan di Buffet hotel (prasmanan).

Karena kemarin sudah makan makanan berat di Jingusukan, hari ini kami memutuskan untuk makan makanan yang agak ringan. Salad, bubur, dan sup. Minuman yang kalian lihat itu adalah produk minuman probiotik (yakult) yang hanya ada di Hokkaido yang bernama “Katsugen”. Rasanya masnis seperti yogurt, dan terasa enak di badan. Karena “katsugen” ini hanya bisa diminum di Hokkaido, jadi jika kalian menemukan minuman ini jangan lupa coba ya. Dan tentunya kalian juga bisa membelinya di minimarket.

La’gent Stay Sapporo Odori Hokkaido
Alamat: Hokkaido, Sapporo, Chuo Ward, minami 2, Jonishi 5 Chome 26-5, kode pos 060-0062
Telepon: 011-200-5507
URL:https://www.lagent.jp/sapporo-odori/eng/
Harga: satu malam mulai 5000 Yen
Akses: dari stasiun Sapporo jalan 17 menit

Makan siang di hari kedua, Sup kari “Okushiba Shouten”

Apakah kalian tahu apa itu “sup kari”? kalau kari biasanya merujuk pada bumbu kari halus yang telah dipadatkan yang kemudian diolah kembali supaya jadi lebih encer, sedangkan sup kari, seperti namanya, merupakan olahan dari bumbu sup kari.

Sup kari ini merupakan makanan yang terkenal yang berasal dari Sapporo, dan di kota ini sendiri banyak sekali kedai yang terkenal. Walaupun begitu, sup kari di setiap kedai memiliki ciri khas tersendiri, sehingga ada pula pelanggan yang tidak pernah bosan makan makanan ini setiap hari di kedai yang berbeda.

Kalau boleh disebut, ciri khas pada umumnya adalah bahan-bahannya yang berukuran besar. Seperti sayur atau daging yang dipotong besar-besar, sehingga kalian bisa memuaskan hasrat makan kalian. Untuk itu, makan siang kami kali ini kami putuskan Sup Kari sebagai pilihan.

Kedai yang kami kunjungi kali ini adalah kedai bernama “Okushiba Shouten Ekimae Souseiji”. Alasan kami memilih kedai ini karena sup utamanya memakai udang.
Bagi saya yang penyuka udang, kolaborasi udang dan kari ini membuat saya tidak bisa menahannya!

Karena di kedai ini banyak sekali menu maupun toppingnya, mungkin bagi orang yang pertama kali datang ke sini akan kebingungan.

Mari coba memesan dengan urutan seperti ini ; Jenis sup→bahan utama→topping→tingkat kepedasan→nasi
1. Pertama-tama adalah menentukan sup, apakah mau sup udang, ayam, atau rempah-rempah. Kalau saya tentu saja memilih sup udang.
2. Selanjutnya memilih bahan utama. Pada umumnya bahan utama untuk sup kari adalah ayam, kalau kalian kebingungan pilih saja ayam.
3. Kemudian kita pilih toppingnya. Kalian bisa mendapatkan gratis satu jenis topping, tapi bagi yang ingin memilih lebih dari 1 topping akan dikenakan biaya tambahan, sebagai gantinya kalian bisa memilih topping yang kalian suka sebanyak apapun sesuai selera.
4. Urutan selanjutnya adalah memilih tingkat kepedasan yang tersedia sampai 13 level. Level 1 adalah level yang paling rendah yang cocok bagi orang yang tidak terlalu suka pedas. Sedangkan level 13 adalah level dengan tingkat kepedasan yang bahkan tidak bisa kalian bayangkan lagi. Hahaha
5. Dan yang terakhir menentukan banyaknya nasi, dan pesanan pun selesai.

Ini dia pesanan yang sudah datang! Sepertinya enak ya sesuai tampilannya.

Begitu saya coba, bumbu supnya langsung terasa. Karena saya memilih level 5, jadi rasanya lumayan pedas. Tapi dengan rasa kuah udang dan bumbunya yang kaya, tidak terasa semangkok sup kari pun habis! Hanya saja keringat bercucuran tak henti.

Jika kalian keluar walau sambil menyeka keringat, kalian bisa merasakan semilir angin dingin. Sup kari ini memang enak dinikmati di musim panas, tapi menikmati sup kari yang panas dan pedas di musim dingin seperti di Hokkaido, bisa menghangatkan badan kalian.

Okushiba shouten Ekimae Souseiji
Alamat: Hokkaido, Sapporo, Chuo Ward, Kita 4 Jonishi, Icchoume Hokuren Build B1, kode pos 060-0004
Telepon: 011-207-0266
URL:https://twitter.com/oku_souseiji
Harga: mulai 1100 yen
Akses: dari Stasiun Sapporo jalan kaki 6 menit

Makan yang terakhir di Sapporo, enaknya memang Ramen!

Dalam 2 hari ini banyak makan makanan yang terkenal di Sapporo, tapi untuk yang pertama dan yang terakhir, enaknya memang makan Ramen. Bisa makan sebelum penerbangan, Bandara benar-benar tempat yang praktis. Kalau sebelumnya kita makan di “Hokkaido Ramen Dojo”, kali ini kita coba makan di tempat lain.

Terakhir yang saya pilih adalah “Teshikaga Ramen” dengan “Gyoukai Shibori Ramennya”. Rasa Shouyu/ saus kedelai yang diambil dari sari sayuran, beberapa jenis seafood dan kerang memenuhi mulut. Di kedai ini juga menyediakan menu dengan porsi kecil, sangat saya sarankan bagi anak-anak maupun perempuan yang tidak bisa makan banyak.

Teshikaga Ramen New Chitose Airport
Alamat: Shin Chitose Airport Domestic Terminal 3F
Telepon: 0123-45-8888
Jam buka: 10:00~21:00(last order 20:30)
Hari libur: tidak ada
URL:http://www.new-chitose-airport.jp/ja/spend/shop/s244.html
Harga: mulai 800 Yen

Bagaimana menurut kalian? Perjalan Gourmet 2 hari 1 malam di Sapporo kali ini? Banyaknya makanan yang enak di Sapporo, merupakan daya tarik kota ini. Bagi kalian yang akan berwisata ke Jepang, jangan lupa masukkan kota Sapporo ini sebagai salah satu kandidatnya ya~ hehe

Penerjemah : Aririn

Mengunjungi tempat bersejarah dan berbelanja oleh-oleh unik sekaligus menikmati halal beef wagyu hamburger hanya di Sekai Cafe【Klub Halal Gourmet すかSUKI 5】

Teman-teman すかSUKI, saat berkunjung ke Jepang, hal apa sih yang paling kalian cari? Mencoba makanan khas Jepang? Mengunjungi tempat-tempat bersejarah? Atau berburu souvenir dan aksesoris unik? Nah, bagaimana kalau kalian bisa menikmati ketiganya sekaligus?

Salah satu tempat pariwisata favorit di Tokyo adalah Asakusa yang terletak di wilayah Taito-ku, Tokyo. Disini kalian bisa mengunjungi Sensoji temple yang bersejarah, sekaligus kalian bisa berbelanja di Nakamise Street yang dipenuhi oleh toko-toko di sepanjang 250 meter yang menjual segala macam barang, mulai dari senbei (keripik dari tepung beras) sampai yukata (kimono musim panas). Selain berbagai macam toko, di Asakusa juga banyak restoran yang menyediakan beragam aneka macam menu. Diantaranya adalah Sekai Cafe.

 

Gambar 1: Sensoji temple

 
Sekai Cafe berlokasi dekat dari Kaminarimon, alias gerbang besar dengan lampion merah yang menjadi tempat para turis berfoto karena bentuknya yang unik. Dengan lokasinya yang strategis, banyak turis mancanegara maupun lokal yang datang ke Sekai Cafe.

 

Gambar 2: Bagian depan Sekai Cafe

 
Sekai Cafe menyediakan berbagai macam menu makanan dan minuman. Yang paling bikin kaget adalah di Sekai Cafe ini, mereka menyediakan menu halal, loh! Ya, Sekai Cafe sudah mendapatkan sertifikasi halal, jadi terutama bagi para muslim wajib mencoba menu makanan dan minumannya, nih! Hehehe :)

 

Gambar 3, 4: menu yang disediakan di Sekai Cafe

 
Kali ini, tim すかsuki akan mencoba menu wagyu beef, yaitu beef hamburger dan beef steak bowl.

 

Gambar 5: wagyu beef hamburger

 

Gambar 6: wagyu beef steak bowl

 
Sambil menikmati makanan, suasana di Sekai Cafe juga cozy banget, jadi nyaman buat nongkrong disini. Set wagyu hamburger lengkap dengan side dish dan minuman, hanya 1300yen. Kapan lagi bisa menikmati wagyu beef hambuger yang super juicy, dengan harga terjangkau! Sekai Cafe juga menyediakan beef steak bowl yaitu irisan wagyu beef dengan topping telur setengah matang, di atas semangkuk nasi hangat. Wagyu beef-nya benar-benar nikmat! Semangkuk halal wagyu beef steak bowl lengkap dengan minumannya dihargai 1500yen.
Selain menu beef, ada juga menu khusus vegetarian. Bagi yang sedang mencari oleh-oleh, disini juga menyediakan berbagai macam souvenir, dari aksesoris sampai beragam jenis snack halal, loh.

Sekai Cafe juga difasilitasi dengan tempat sholat (prayer space) dan disediakan prayer mat (sajadah) dan mukena. Jadi, kalian bisa bersantai sambil menikmati makanan dan minuman di Sekai Cafe tanpa perlu repot mencari tempat untuk beribadah.

 

Gambar 7: prayer space di Sekai Cafe

 
Dari stasiun Asakusa, kamu hanya perlu berjalan 3 menit untuk sampai di Sekai Cafe. Buka dari pukul 10:30 sampai 20:00 dari Minggu hingga Kamis. Untuk Jumat, Sabtu, dan hari libur dari pukul 10:30 sampai 22:00. Sekai Cafe tutup setiap hari Rabu kedua setiap bulannya.

Bagi teman-teman yang ingin berkunjung ke Asakusa, setelah jalan-jalan kalian bisa beristirahat dan menikmati menu yang ada di Sekai Cafe ini, loh! Jangan lupa mampir ke Sekai Cafe, ya :)

 
Sekai cafe
Alamat : Asakusa1-18-8, Taito-ku, Tokyo
Nomor telepon : 03-6802-7300
Email : hello@sekai-cafe.com
URL : http://sekai-cafe.com/asakusa/

Menikmati lezatnya Yakiniku halal di Tokyo【Klub Halal Gourmet すかSUKI 4】

Pernah dengar tentang restoran Yakiniku halal di Tokyo? Ya, kamu gak salah baca, yakiniku halal! Kok bisa? Memangnya ada?

Bagi kamu yang belum pernah dengar, restoran Yakiniku “Panga” ini terletak di dekat stasiun Shin-Okachimachi menyediakan daging sapi wagyu halal, lho! Di restoran ini, kamu bisa menikmati segala macam wagyu beef halal dengan membakarnya sendiri di atas alat pemanggang.

Restoran yakiniku Panga ini sudah tersertifikasi halal, jadi insya Allah para Muslim yang datang ke restoran ini bisa memesan pilihan menu yang tersedia. Ditambah lagi, lokasi restoran berada dekat dengan Masjid As-salam Okachimachi, hanya dengan berjalan sekitar 10 menit.

 

Gambar 1 : Masjid As-salam Okachimachi

 

 
Masjid As-salam Okachimachi:
4 Chome-6-7 Taitō, Taitō-ku, Tōkyō-to 110-0016
URL : assalaamfoundation.org

 

Gambar 2 : Restoran Yakiniku dengan sertifikasi halal

 
Nah, menu apa saja sih yang tersedia di restoran yakiniku Panga? Kita bisa memilih daging wagyu yang kita sukai, dari カルビ, ハラミ, atau ロース. Kalau ingin mencoba daging wagyu dengan harga yang lebih hemat, datang saat makan siang, ya! Karena restoran ini menyediakan menu set lengkap dengan nasi, salad dan sup dengan kisaran harga 900yen-1700yen saja loh! Tidak hanya menu set yakiniku, ada juga menu sup, bibimbap, udon, ramen dan lain-lain.

 

Gambar 3 : Pilihan menu set lunch

 
Cara menikmati Yakiniku (焼肉) alias daging bakar yaitu dengan membakarnya sendiri di atas meja. Jadi, di setiap meja sudah tersedia grill/panggangan-nya, kita tinggal menaruh dagingnya diatas panggangan dan tunggu hingga daging matang. Yakiniku biasa dinikmati saat musim gugur atau musim dingin, karena sambil membakar daging bisa sekalian menghangatkan diri di depan panggangannya, hehehe.

Tim Halal Gourmet すかSUKI memesan menu set wagyu karena kami datang saat makan siang. Menunya yang sangat variatif sempat membuat bingung, kemudian akhirnya kami memesan カルビ (kalbi) danハラミ (harami). カルビalias daging bagian perut sapi sangat lembut setelah dipanggang karena mengandung lemak, berbeda dengan ハラミ yang berciri khas warna daging lebih merah dan mengandung lebih banyak serat otot.

Dari atas pemanggang, tercium aroma daging bakar yang menggoda selera. Setelah daging berwarna kecoklatan di kedua sisi, daging bakar bisa di celup ke tare/saus khusus yakiniku atau air perasan lemon, kemudian di makan bersama nasi. Daging yang baru matang sangat lembut dan meleleh di mulut! Sedap!

Menu set lunch yang kami pesan dilengkapi dengan nasi, salad dan sup. Saat dinner/makan malam, tersedia lebih banyak pilihan daging wagyu dengan menu 単品 (a la carte).

 

Gambar 4 : 和牛カルビ定食 menu set wagyu kalbi

 
Restoran yakiniku Panga juga menerima reservasi, lho. Jadi, bagi yang datang ke Jepang bersama keluarga besar atau dengan grup, bisa reservasi terlebih dahulu supaya tidak perlu mengantri bila restoran sedang penuh. Biasakan datang 15menit lebih awal dari waktu reservasi ya, karena meja yang sudah direservasi kemungkinan bisa hangus apabila kita tidak muncul 10 menit dari waktu yang sudah ditentukan.

Restoran yakiniku Panga buka dari pukul 11.30 sampai pukul 14.00 untuk lunch/makan siang dan pukul 17.00 sampai 23.00 untuk makan malam. Khusus untuk hari Minggu, restoran buka dari pukul 17.00 sampai pukul 22.00. Restoran bisa di akses melalui stasiun Shin-Okachimachi kemudian berjalan 2 menit. (alamat: 3-27-9, Taitou, Taitou-ku, Tokyo)

 

Gambar 5 : suasana restoran Yakiniku, lengkap dengan alat pemanggang di atas meja

 
Alhamdulillah, sekarang semakin banyak restoran yang sudah tersertifikasi halal, terutama di daerah sekitar Tokyo. Jadi, bagi para pelancong Muslim bisa menikmati makanan khas Jepang dengan nyaman dan aman. Jika ada kesempatan datang ke Tokyo, jangan lupa untuk mencoba restoran halalnya ya!

 
焼肉 ぱんが 新御徒町店(halal wagyu yakiniku PANGA)
Alamat : 3-27-9, Taito, Taitoku, Tokyo
Nomor Telepon : 03-3839-8929
URL : https://yakinikupanga.owst.jp/en/