Dua hari satu malam, mencicipi makanan sepuasnya di Sapporo! (hari kedua)

Sapporo, pagi hari di hari kedua, hotel berseni dan Buffet café yang modis

Objek jerapah yang menarik mata ini adalah lobi hotel. Modis sekali ya. Pintu bagian belakang menjadi pintu masuk ke restoran, dan pagi ini kami makan di Buffet hotel (prasmanan).

Karena kemarin sudah makan makanan berat di Jingusukan, hari ini kami memutuskan untuk makan makanan yang agak ringan. Salad, bubur, dan sup. Minuman yang kalian lihat itu adalah produk minuman probiotik (yakult) yang hanya ada di Hokkaido yang bernama “Katsugen”. Rasanya masnis seperti yogurt, dan terasa enak di badan. Karena “katsugen” ini hanya bisa diminum di Hokkaido, jadi jika kalian menemukan minuman ini jangan lupa coba ya. Dan tentunya kalian juga bisa membelinya di minimarket.

La’gent Stay Sapporo Odori Hokkaido
Alamat: Hokkaido, Sapporo, Chuo Ward, minami 2, Jonishi 5 Chome 26-5, kode pos 060-0062
Telepon: 011-200-5507
URL:https://www.lagent.jp/sapporo-odori/eng/
Harga: satu malam mulai 5000 Yen
Akses: dari stasiun Sapporo jalan 17 menit

Makan siang di hari kedua, Sup kari “Okushiba Shouten”

Apakah kalian tahu apa itu “sup kari”? kalau kari biasanya merujuk pada bumbu kari halus yang telah dipadatkan yang kemudian diolah kembali supaya jadi lebih encer, sedangkan sup kari, seperti namanya, merupakan olahan dari bumbu sup kari.

Sup kari ini merupakan makanan yang terkenal yang berasal dari Sapporo, dan di kota ini sendiri banyak sekali kedai yang terkenal. Walaupun begitu, sup kari di setiap kedai memiliki ciri khas tersendiri, sehingga ada pula pelanggan yang tidak pernah bosan makan makanan ini setiap hari di kedai yang berbeda.

Kalau boleh disebut, ciri khas pada umumnya adalah bahan-bahannya yang berukuran besar. Seperti sayur atau daging yang dipotong besar-besar, sehingga kalian bisa memuaskan hasrat makan kalian. Untuk itu, makan siang kami kali ini kami putuskan Sup Kari sebagai pilihan.

Kedai yang kami kunjungi kali ini adalah kedai bernama “Okushiba Shouten Ekimae Souseiji”. Alasan kami memilih kedai ini karena sup utamanya memakai udang.
Bagi saya yang penyuka udang, kolaborasi udang dan kari ini membuat saya tidak bisa menahannya!

Karena di kedai ini banyak sekali menu maupun toppingnya, mungkin bagi orang yang pertama kali datang ke sini akan kebingungan.

Mari coba memesan dengan urutan seperti ini ; Jenis sup→bahan utama→topping→tingkat kepedasan→nasi
1. Pertama-tama adalah menentukan sup, apakah mau sup udang, ayam, atau rempah-rempah. Kalau saya tentu saja memilih sup udang.
2. Selanjutnya memilih bahan utama. Pada umumnya bahan utama untuk sup kari adalah ayam, kalau kalian kebingungan pilih saja ayam.
3. Kemudian kita pilih toppingnya. Kalian bisa mendapatkan gratis satu jenis topping, tapi bagi yang ingin memilih lebih dari 1 topping akan dikenakan biaya tambahan, sebagai gantinya kalian bisa memilih topping yang kalian suka sebanyak apapun sesuai selera.
4. Urutan selanjutnya adalah memilih tingkat kepedasan yang tersedia sampai 13 level. Level 1 adalah level yang paling rendah yang cocok bagi orang yang tidak terlalu suka pedas. Sedangkan level 13 adalah level dengan tingkat kepedasan yang bahkan tidak bisa kalian bayangkan lagi. Hahaha
5. Dan yang terakhir menentukan banyaknya nasi, dan pesanan pun selesai.

Ini dia pesanan yang sudah datang! Sepertinya enak ya sesuai tampilannya.

Begitu saya coba, bumbu supnya langsung terasa. Karena saya memilih level 5, jadi rasanya lumayan pedas. Tapi dengan rasa kuah udang dan bumbunya yang kaya, tidak terasa semangkok sup kari pun habis! Hanya saja keringat bercucuran tak henti.

Jika kalian keluar walau sambil menyeka keringat, kalian bisa merasakan semilir angin dingin. Sup kari ini memang enak dinikmati di musim panas, tapi menikmati sup kari yang panas dan pedas di musim dingin seperti di Hokkaido, bisa menghangatkan badan kalian.

Okushiba shouten Ekimae Souseiji
Alamat: Hokkaido, Sapporo, Chuo Ward, Kita 4 Jonishi, Icchoume Hokuren Build B1, kode pos 060-0004
Telepon: 011-207-0266
URL:https://twitter.com/oku_souseiji
Harga: mulai 1100 yen
Akses: dari Stasiun Sapporo jalan kaki 6 menit

Makan yang terakhir di Sapporo, enaknya memang Ramen!

Dalam 2 hari ini banyak makan makanan yang terkenal di Sapporo, tapi untuk yang pertama dan yang terakhir, enaknya memang makan Ramen. Bisa makan sebelum penerbangan, Bandara benar-benar tempat yang praktis. Kalau sebelumnya kita makan di “Hokkaido Ramen Dojo”, kali ini kita coba makan di tempat lain.

Terakhir yang saya pilih adalah “Teshikaga Ramen” dengan “Gyoukai Shibori Ramennya”. Rasa Shouyu/ saus kedelai yang diambil dari sari sayuran, beberapa jenis seafood dan kerang memenuhi mulut. Di kedai ini juga menyediakan menu dengan porsi kecil, sangat saya sarankan bagi anak-anak maupun perempuan yang tidak bisa makan banyak.

Teshikaga Ramen New Chitose Airport
Alamat: Shin Chitose Airport Domestic Terminal 3F
Telepon: 0123-45-8888
Jam buka: 10:00~21:00(last order 20:30)
Hari libur: tidak ada
URL:http://www.new-chitose-airport.jp/ja/spend/shop/s244.html
Harga: mulai 800 Yen

Bagaimana menurut kalian? Perjalan Gourmet 2 hari 1 malam di Sapporo kali ini? Banyaknya makanan yang enak di Sapporo, merupakan daya tarik kota ini. Bagi kalian yang akan berwisata ke Jepang, jangan lupa masukkan kota Sapporo ini sebagai salah satu kandidatnya ya~ hehe

Penerjemah : Aririn